Sleman (8/11) – EPOT (English Proficiency Online Test) merupakan salah satu produk andalan dari YEC.CO.ID, sebuah lembaga pendidikan nonformal yang bergerak di bidang bahasa Inggris. Tes prediksi kemampuan bahasa Inggris daring ini telah diambil oleh lebih dari 22.000 peserta di seluruh Indonesia. Harganya yang terjangkau, pelayanan yang cepat, CS yang fast response, serta kelebihannya yang dapat dijadikan sebagai syarat untuk melamar pekerjaan membuat banyak orang mempercayakan tes kemampuan bahasa Inggrisnya di EPOT.
Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, manajemen YEC.CO.ID menyempurnakan EPOT dengan sistem selesai tes langsung dapat resi. Dengan adanya sistem ini, peserta dapat mengakses nomor resi pengiriman sertifikat dengan segera. Project Manager EPOT, Lusia Lian Trisna menerangkan, “Saat ini sistem sudah memfasilitasi fitur selesai tes dapat nomor resi yang memungkinkan peserta untuk live tracking sertifikat.” Live tracking sertifikat akan memudahkan peserta dalam memantau secara real time status pengiriman sertifikat. Peserta tinggal duduk santai di rumah sembari menunggu paket sertifikat datang.
Sistem selesai tes langsung dapat nomor resi bisa dinikmati oleh peserta yang mencapai skor 450 atau lebih. Prasyarat ini ditetapkan oleh manajemen berdasarkan data yang masuk selama 2 tahun yang menunjukkan bahwa skor 450 merupakan skor minimal aman yang umumnya disyaratkan untuk mendaftar CPNS, melamar perusahaan BUMN atau perusahaan swasta lainnya.
Melalui pembaruan di sistem EPOT ini, pihak manajemen YEC.CO.ID berharap peserta semakin nyaman dan mudah dalam mengerjakan EPOT. Sistem selesai tes langsung dapat nomor resi akan banyak membantu peserta yang mengharapkan tes prediksi bahasa Inggris daring dengan pelayanan yang cepat dan terjangkau.
Bagi kamu yang membutuhkan tes TOEFL prediksi dengan harga terjangkau dan hasil yang langsung keluar, EPOT dari YEC.CO.ID dapat menjadi solusinya. Cukup dengan Rp 175.000, kamu bisa mengakses tes TOEFL di mana pun dan kapan pun, bahkan di hari Sabtu dan Minggu. Jika sudah selesai tes, sertifikat langsung jadi dan sertifikat fisik dapat dikirim ke rumah. Sertifikat EPOT berlaku bila kamu ingin mendaftar CPNS atau di BUMN dan perusahaan swasta lainnya. 1.386 orang telah terbukti lolos seleksi administrasi dengan melampirkan sertifikat EPOT sejak tahun 2018, 2019, dan 2021.
(Hana Afifah N.)