Daftar 15 Pekerjaan Keren untuk Kamu yang Jago Bahasa Inggris

Hai, Kawan YEC! Apakah di antara kalian ada yang sedang mencari pekerjaan? Apa pekerjaan impian kalian? Tulis di kolom komentar ya!

Saat ini ada banyak sekali pekerjaan di dunia. Dalam memilih pekerjaan, tentunya kita perlu menyesuaikan dengan kemampuan dan minat kita agar pekerjaan terlaksana dengan baik.  Untuk kamu yang bisa berbahasa Inggris, ada banyak sekali kesempatan untuk berkarir. Di bawah ini, ada rangkuman tentang 15 pekerjaan keren untuk Kawan YEC yang jago berbahasa Inggris. Yuk, langsung kita simak penjabarannya!

Kedutaan

Bila Kawan YEC jago berbahasa asing termasuk bahasa Inggris, maka kalian sudah mengantongi salah satu persyaratan untuk bekerja di kedutaan. Pekerjaan di kedutaan erat kaitannya dengan diplomasi negara. Bekerja di kedutaan merupakan pekerjaan yang diidam-idamkan oleh banyak orang karena gaji yang ditawarkan mencapai ratusan juta Rupiah dan kita berkesempatan untuk mengunjungi, atau bahkan tinggal di negara lain.

Tour Guide

Pekerjaan yang satu ini tidak perlu ditanyakan lagi. Kemampuan berbahasa Inggris yang mumpuni memang menjadi syarat dasar bagi pemandu wisata atau tour guide. Selain berkenalan dan membangun jaringan dengan orang-orang dari berbagai penjuru dunia, kita juga bisa sambil berwisata di tempat-tempat indah di Indonesia. 

Penerjemah

Globalisasi yang semakin marak membuat kebutuhan untuk posisi penerjemah semakin meningkat. Eits, tidak hanya penerjemah buku atau dokumen saja yang dibutuhkan dan dicari-cari. Penerjemah game pun juga tengah menjadi incaran perusahaan pengembang game. Bila Kawan YEC fasih berbahasa Inggris, tak ada salahnya mencoba melamar untuk pekerjaan ini ya.

Interpreter

Hampir sama seperti penerjemah, interpreter juga menerjemahkan dari satu bahasa ke bahasa lainnya. Bedanya, interpreter menerjemahkan secara lisan dan sifatnya segera. Interpreter sering ditemui di acara-acara kenegaraan yang melibatkan pertemuan beberapa negara. Bila Kawan YEC pandai berbahasa Inggris secara aktif, bisa lho mencoba jadi interpreter!

Penulis 

Bila Kawan YEC memiliki minat dalam dunia tulis menulis, kesempatan menjadi penulis sangat terbuka lebar lho. Tak hanya sebagai penulis novel, pekerjaan sebagai penulis artikel juga banyak ditawarkan di platform-platfom lowongan kerja dari seluruh dunia. Dengan kemampuan berbahasa Inggris, Kawan YEC bisa memiliki klien dari mancanegara juga loh!

Jurnalis

Pekerjaan sebagai jurnalis akhir-akhir ini sedang naik daun. Pekerjaan yang menuntut kemampuan berpikir kritis dan cermat ini akan sangat pas bila dikombinasikan dengan kemampuan berbahasa Inggris. Kawan YEC bisa mencari informasi dengan lebih leluasa dan lebih akurat dengan fasih berbahasa Inggris.

Pilot dan Co-pilot

Pekerjaan sebagai pilot sudah jelas membutuhkan kemampuan berbahasa Inggris ya. Selain memudahkan komunikasi dengan para penumpang, bahasa Inggris juga berguna bagi pilot ketika berkomunikasi dengan ATC (Air Traffic Controller) atau pemandu lalu lintas udara.

Pramugari

Pekerjaan yang berkaitan dengan pilot ini adalah pekerjaan impian banyak orang. Bisa berjalan-jalan mengunjungi berbagai negara serta bertemu banyak orang dari berbagai belahan dunia tentunya menyenangkan ya. Untuk penerbangan internasional, biasanya maskapai lebih memilih orang-orang yang memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik. 

Public Relation (PR)

Bekerja di bagian Public Relation menuntut kita agar bisa berkomunikasi dengan baik. Nah, dalam prosesnya, tentunya kemampuan bahasa Inggris yang kuat akan sangat membantu pekerjaan ini. Komunikasi akan lebih lancar bila kita menguasai bahasa Inggris.

Human Resource Development (HRD)

Perkerjaan sebagai tenaga perekrut atau HRD di sebuah perusahaan adalah pekerjaan yang cocok bila Kawan YEC jago berbahasa Inggris. Dalam sebuah perusahaan yang tengah mengekspansi usahanya hingga ke luar negeri, kemampuan bahasa Inggris dari HRD ini akan berguna untuk merekrut orang-orang terbaik untuk posisi tertentu.

Brand Specialist

Brand Specialist adalah orang yang ahli dalam bidang pemasaran, analisis merk, dan memberikan solusi untuk mencapai tujuan bisnis. Pekerjaan ini sedang populer sekarang. Dalam prosesnya, pelaku bisnis ini dituntut untuk berkomunikasi dengan baik. Komunikasi yang baik ini dapat didukung dengan kemampuan bahasa Inggris yang baik.

Guru

Lowongan pekerjaan menjadi guru selalu tersedia dari masa ke masa. Kawan YEC yang jago bahasa Inggris bisa melamar pekerjaan sebagai guru di berbagai jenjang sekolah. Kesempatan menjadi guru les bahasa Inggris juga terbuka lebar saat ini. 

Research & Development

Pekerjaan sebagai seorang RnD atau Research & Development juga sedang digandrungi belakangan ini. Selain kecermatan dan ketelitian, kemampuan berbahasa Inggris juga diperlukan dalam pekerjaan ini. Dengan menguasai bahasa Inggris, hasil riset atau pengembangan produk akan jadi lebih akurat karena kita bisa menyerap banyak informasi.

Perusahaan multinasional

Pekerjaan yang erat kaitannya dengan bidang pengolahan sumber daya alam ini juga mewajibkan karyawannya untuk bisa berbahasa Inggris. Karena perusahaan jenis ini dimiliki oleh pihak-pihak dari berbagai negara, maka kemampuan bahasa Inggris adalah hal yang sangat penting untuk dikuasai.

Pekerjaan bidang hospitality

Pekerjaan yang berkaitan dengan bidang perhotelan dan pariwisata ini sedang berkembang pesat di Indonesia. Karena banyak menerima tamu dari mancanegara, kemampuan bahasa Inggris adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi. Kawan YEC bisa apply ke pekerjaan ini jika jago bahasa Inggris ya!

Demikian Kawan YEC, pekerjaan-pekerjaan keren yang bisa kalian lamar bila kalian jago berbahasa Inggris. Merasa kurang dan tertarik untuk mengembangkan kemampuan bahasa Inggris? YEC punya solusinya nih. 

YEC membuka kelas bahasa Inggris online untuk Kawan YEC! Kalian bisa memilih kelas online berdasarkan kebutuhan. Ada 10 kelas online yang siap membantumu mengatasi berbagai hambatan dan kesulitanmu dalam belajar bahasa Inggris! Kelasnya terdiri dari:

  • YEC TOEFL Preparation Online
  • Kelas Online Bahasa Inggris Dasar untuk Karyawan
  • Kelas Bahasa Inggris Dasar untuk Mahasiswa
  • Kelas Speaking Dasar 10 Hari
  • Kelas Bahasa Inggris untuk Programmer
  • Kelas Pre-TOEFL Bahasa Inggris Level Menengah
  • Kelas Bahasa Inggris Menengah untuk Karyawan
  • Kelas TOEFL Structure
  • Kelas Bahasa Inggris untuk Pencari Kerja
  • Kelas TOEFL Listening

Dengan 10x pertemuan, puluhan video pembelajaran dan ratusan latihan soal, kelas online YEC siap membantu untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggrismu. Dipandu oleh tutor profesional dalam grup WhatsApp, kamu bisa menanyakan hal-hal yang belum kamu pahami. Bila kamu berhasil menyelesaikan kelas ini, akan ada sertifikat di akhir kelas lho!

Share :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top